Penyanyi : Inilah Cara Mudah Bermain Game PC di Android
Judul lagu : Inilah Cara Mudah Bermain Game PC di Android
Inilah Cara Mudah Bermain Game PC di Android
Beberapa dari kamu yang suka sekali memainkan game-game seru pasti tidak asing dengan beberapa game PC seperti Dota 2, GTA 5, Need For Speed, Point Blank, Counter Strike, Warframe dan masih banyak lainnya. Beberapa game yang para gamers sukai biasanya adalah game berjenis action yang bisa membuat gamers tersebut menghabiskan waktu berjam-jam di depan PC untuk menyelesaikan misinya, bahkan seorang pemain game Dota 2 minimal menghabiskan waktu selama 30 menit hanya untuk menyelesaikan 1 misi, dan rata-rata para gamers bisa menghabiskan waktu 3-4 jam setiap kali bermain game. Dan game-game yang gamers sukai rata-rata adalah game online yang tidak bisa di pause untuk ditinggalkan, kalaupun bisa di pause tidak akan bisa dalam waktu lama karena pemain lain pasti akan menunggu juga. Jadi, untuk game yang sangat menyenangkan tersebut, kamu memang harus benar-benar mengorbankan banyak hal, karena kamu diharuskan untuk terus berada di depan PC kamu.
Nah, menghadapi hal tersebut, kali ini Nona ingin membagikan kepada kalian sebuah cara mudah bermain game PC di androi, cara tersebut terkait dengan aplikasi yang kali ini akan Nona bagikan cara menggunakannya. Aplikasi yang bisa membuat kamu mendapatkan cara mudah bermain game PC di android ini, selain dapat mentransfer game kedalam smartphone kamu, juga menyediakan kontrol console yang bisa kamu pilih dan modif sendiri sesuai dengan gaya permainan kamu yang pastinya lengkap sesuai dengan console yang kamu gunakan pada PC. Dan untuk kamu para pecinta game, aplikasi ini sangat recommended untuk bisa membantu kamu bermain game dimanapun, jadi kamu tidak perlu takut kekamar kecil dan meninggalkan game sejenak untuk melakukan hal lainnya.
Langsung saja Nona mulai, cara mudah bermain game PC di android yang pertama kali harus kamu lakukan adalah mendownload beberapa aplikasi sebagai syarat bisa bermain game PC kedalam smartphone android kalian.
Pertama-tama kamu buka website http://remotrapp.com/ melalui PC dan android kamu lalu download aplikasinya. Untuk PC kamu download Remotetr Streamer dan untuk Android kalian download Remote Client.
Setelah berhasil kamu download aplikasi tersebut, instal aplikasinya pada PC dan Android. Oya, jika kamu belum memiliki Net Framework pada PC kamu, nantinya kamu akan diarahkan untuk mendownload aplikasi tersebut terlebih dahulu. Untuk bisa mendownloadnya, pastikan kamu memiliki ruang simpan kosong di PC kamu setidaknya 2 Gb
Setelah menginstall aplikasinya, kamu buka aplikasi remoteapp tersebut melalui PC, selanjutnya kamu akan diminta memasukkan email dan password. Namun karena pastinya kamu belum memiliki akun maka kamu akan diminta untuk regristrasi terlebih dahulu,
Setelah selesai regristrasi, kini kamu sudah bisa login dengan memasukkan email dan pasword. Setelah login kamu akan bisa lihat akun kalian, komputer yang terhubung, alamat IP, serta Status koneksi.
Setelah segala persiapan pada PC telah selesai kini kamu buka aplikasi Remotr melalui android kamu
dan login dengan memasukkan email dan password.
dan login dengan memasukkan email dan password.
Setelah login melalui android kamu, kamu akan dapat melihat daftar PC yang tersambung dengan aplikasi ini. Setelah kalian klik daftar PC yang sesuai dan telah tersambung maka akan ditampilkan daftar game yang tersedia pada PC kamu seperti pada gambar ini game yang terdapat pada PC Nona adalah Dota 2 dan Warframe.
Setelah PC dan Android kamu terhubung, Remotr pada PC kamu akan berubah pada bagian Connection status sesuai dengan jenis spesifikasi andriod kamu.
Setelahnya, klik salah satu game yang tersedia pada PC, otomatis kamu sudah bisa memainkan game PC kamu tersebut di android dengan sepuasnya. Seperti inilah tampilan ketika Nona bermain game PC pada Android Nona. Seperti yang kamu lihat, tampilannya sama kan, tidak ada perbedaan seperti kualitas yang tidak sebagus di PC atau apapun itu, jadi kamu tidak perlu khawatir
Berikut ini adalah tampilan game pada PC nona, sama persis bukan dengan yang ada pada PC tanpa ada pengurangan apapun, baik kualitas gambarnya atau ukurannya
Jadi secara keseluruhan apa yang kamu dapatkan dengan aplikasi ini adalah sebagai berikut:
Cara mudah bermain game PC di Android yang mudah dan sederhana
Cara mudah bermain game PC di Android yang mudah dan sederhana
Tidak ada pengurangan resolusi serta kualitas gambar layar PC dengan resolusi smartphone yang kamu gunakan, karena aplikasi ini berbasis remote control.
Bisa kamu gunakan meski dalam keadaan darurat sekalipun seperti ke kamar kecil atau untuk keperluan lainnya, karena Android bisa dibawa kemana saja
Settingan control console yang sesuai dengan game aslinya atau kamu juga bisa merancang console sesuai keinginan atau gaya kamu sendiri . Ada sekitar 10 settingan yang bisa kamu gunakan sesuai game yang kamu mainkan, misalnya settingan untuk game Counter Strike, Team Fortress, RPG Game, dan sebagainya.
Nah, itulah cara mudah bermain game PC di android yang Nona rangkum hanya untuk kamu. Sekarang, kamu tidak perlu khawatir lagi untuk meninggalkan game kamu, selamat mencoba dan Salam NonaGadget.com!
Demikianlah Artikel Inilah Cara Mudah Bermain Game PC di Android
Sekian Kunci gitar Inilah Cara Mudah Bermain Game PC di Android, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Chord gitar lagu kali ini.
0 Response to "Inilah Cara Mudah Bermain Game PC di Android"
Post a Comment