Penyanyi : Tips Mudah Mencegah Update Otomatis Aplikasi Android
Judul lagu : Tips Mudah Mencegah Update Otomatis Aplikasi Android
Tips Mudah Mencegah Update Otomatis Aplikasi Android
Google Play Store merupakan salah satu layanan penyedia berbagai macam aplikasi mulai dari game, media sosial, dan masih banyak aplikasi yang lainnya di sistem operasi Android. Dengan adanya Google Play kita bisa merasakan manfaat dengan banyaknya aplikasi-aplikasi yang ditawarkannya. Namun terkadang kamu bisa saja mengalami kendala dimana memori penyimpanan pada smartphone kamu tiba-tiba menjadi penuh atau mungkin kuota internet yang tiba-tiba habis. Tentunya kendala ini menjadikan kamu tidak bisa leluasa menggunakan smartphone untuk hanya sekedar menerima sebuah data dari bluetooth, email, browsing atau yang lainnya karena hal-hal ini pasti memerlukan kapasitas penyimpanan smartphone beserta kuota internet kamu.
Namun tahu tidak jika penuhnya memori atau habisnya kuota internet pada handphone kamu salah satunya juga dikarenakan update otomatis yang dilakukan oleh aplikasi yang sudah kamu download. Kenapa aplikasi yang melakukan download otomatis dapat menghabiskan salah satu ruang simpan smartphone kamu? Karena setiap pembaruan akan memberikan kita fitur-fitur baru pada aplikasi yang kita gunakan namun dengan bertambahnya fitur yang kamu dapatkan atau fasilitas yang semakin bagus tidak mungkin tidak ada penambahan pada size dari aplikasi tersebut, tentunya dalam pembaruan aplikasi yang kamu gunakan juga memerlukan internet untuk mengunduh data pembaruan yang tersedia. Padahal sebenarnya banyak dari kamu yang merasa belum perlu untuk melakukan update aplikasi. Lalu bagaimana cara mengatasinya, jika tanpa sepengetahuan kamu, aplikasi tersebut terupdate secara otomatis?
Nah disini nona akan membagikan tips mudah pada kalian semua agar kalian bisa mengatur aplikasi yang kalian miliki tidak melakukan update secara otomatis, agar memori dan kuota internet pada smarphone kalian tetap aman. Langsung saja, berikut ini adalah tips mudah mencegah update otomatis android:
Buka aplikasi Google Play kalian lalu klik dibagian menu pada pojok kira atas atau ikon 3 garis, setelahnya masuk pada menu "setelan" atau "setting" seperti pada gambar dibawah ini
Setelahnya kalian masuk pada menu "setting" kalian dan klik “perbarui aplikasi secara otomatis”
lalu akan ada 3 pilihan terdapat 2 pilihan yang nona sarankan pilihan pertama yaitu “perbarui aplikasi secara otomatis hanya melalui Wi-Fi” pilihan ini memungkinkan kalian untuk mengupdate otomatis aplikasi yang memerlukan update tersebut ketika kalian terkoneksi dengan Wi-Fi, jadi kalian tidak perlu mencari dan memilah satu-satu aplikasi yang kalian ingin update. Pilihan keduanya yaitu “jangan perbarui aplikasi secara otomatis” jika kalian ingin memori dan kuota kalian aman, jadi kalian bisa memilih aplikasi apa saja yang akan kalian update secara karena tidak semua aplikasi harus di update, setidaknya kalian bisa mengelola ruang simpan smartphone kamu sesuai dengan perkiraan kamu pada ruang simpan smartphonemu sendiri.
Nah itu lah tips mencegah update otomatis pada aplikasi yang kamu download menggunakan Google Play. Sekarang nona akan membuat tulisan juga mengenai cara mudah update manual atau memilah-milah aplikasi mana yang akan kalian update. Cara ini kalian perlukan jika kalian memilih opsi “jangan perbarui aplikasi secara otomatis”.
Cara Pertama
Biasanya jika ada aplikasi yang butuh di update kalian akan mendapatkan notifikasi pada smartphone kalian, berapa banyak aplikasi yang membutuhkan update, kalian tinggal klik pada notifikasi tersebut jika ada aplikasi yang ingin kalian update atau sekedar melihat aplikasi apa saja yang membutuhkan update.
Cara Kedua
Atau kalian bisa melihat aplikasi yang membutuhkan update pada Google Play, kalian tinggal buka Google Play lalu masuk pada menu di pojok kiri atas atau gambar 3 garis, lalu kalian klik “Aplikasi & game saya” disitu kalian bisa lihat aplikasi apa saja yang membutuhkan update.
Kalian bisa memilih apakah akan mendownload semua update aplikasi yang ada di daftar atau kalian memilah-milah aplikasi yang ingin kalian update. Jika kalian ingin mengupdate semua aplikasi kaliang tinggal klik “perbarui semua” seperti gambar diatas.
Namun jika kalian ingin memilah-milah aplikasi apa yang kalian update tinggal kalian klik aplikasi yang kalian ingin lalu klik “perbarui” jika ingin mulai mendownload pembaruan seperti gambar dibawah. Saran nona update lah aplikasi yang sering kalian gunakan atau aplikasi vital yang tidak bisa digunakan jika tidak diperbarui. Semoga bermanfaat dan Salam NonaGadget.com
Demikianlah Artikel Tips Mudah Mencegah Update Otomatis Aplikasi Android
Sekian Kunci gitar Tips Mudah Mencegah Update Otomatis Aplikasi Android, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Chord gitar lagu kali ini.
0 Response to "Tips Mudah Mencegah Update Otomatis Aplikasi Android"
Post a Comment